Gubernur Buka Bimtek Siberindo.co SMSI Sumsel

0
277

Kliksumatera.com, PALEMBANG- Gubernur Sumsel Herman Deru membuka secara resmi Bimbingan Teknis Siberindo.co di Ruang Semeru Hotel Swarna Dwipa Palembang, Sabtu sore (29/8/2020).

Dalam sambutannya, secara gamblang HD mengapresiasi Bimtek Siberindo.co yang dilaksanakan oleh SMSI Sumsel tersebut. ”Dengan Bimtek ini, saya berharap rekan-rekan pemilik atau pengusaha media yang tergabung dalam siber SMSI akan lebih profesional dalam penyajian berita. Yakni dengan tetap mengedepankan kode etik jurnalistik,” tegasnya.

Sebelumnya, baik Ketua Umum SMSI Pusat Firdaus maupun Ketua Umum SMSI Sumsel Jon Heri meminta kepada seluruh peserta Bimtek untuk mengikuti secara seksama paparan dari para narasumber. ”Selain itu, jangan terlalu keras dengan Pak Gubernur. Ingat jangan pernah melawan pemimpin atau penguasa. Koreksi dan luruskan dengan berita yang benar dan objektif tapi jangan tendensius dan beropini. Saya yakin pemimpin kita akan tahu,” ingat Firdaus.

”Kepada peserta Bimtek, pahami setiap paparan. Karena di sinilah letak cara pengusaha mencari penghidupan bisnis media,” tambah Jon Heri dalam sambutannya.

Sedangkan Wakil Ketua Dewan Pers Hendri C. Bangun minta agar kegiatan Bimtek yang dilaksanakan SMSI Sumsel ini dapat terus dilakukan secara kontinyu. ”Sebab hal ini sebagai salah satu pembelajaran bagi rekan-rekan media, khususnya bagi para pengusaha atau pemilik media,” tandasnya.

Bimtek yang diikuti oleh tidak kurang dari 48 peserta ini akan berlangsung selama 2 hari. Dalam hari pertama Bimtek tersebut juga dibagikan SK Pengurus SMSI untuk kabupaten/kota yang ada di Sumsel.

Laporan/Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here