kliksumatera.com

Kepala Desa Durian Daun Salurkan BLT pada 106 KPM

Kliksumatera.com, BANYUASIN- Pemdes Desa Durian Daun, Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) pada 106 KPM.

Pembagian dilakukan di Kantor Desa Durian Daun, dengan dihadiri oleh Camat Suak Tapeh, Sashadiman Ralibi SAg MSi, Sekcam M Iwan PMD Suhendra, Babinsa Koptu Andi Wijaya, Babinkamtibmas Bripda David, Pendamping Desa serta anggota BPD Desa Durian Daun.

Supri Suryadi mengatakan bahwa bantuan langsung tunai dibagikan dari Januari hingga Maret dengan nominal 300 per KPM. Diharapkan bantuan tersebut dapat memenuhi kebutuhan hidup masyarakat sehari-hari. “Kita membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) ke warga sebanyak 51 KPM, sebelumnya kami membagikan, 106 KPM namun melalui Musdesus penerima penambahan sesuai dengan anjuran 40%,” tegas Kades Supri Suryadi, Rabu (13/4/22).

Ditambahkannya, untuk masyarakat Desa Durian Daun yang belum mendapatkan bantuan agar bersabar, sebab pihaknya akan melakukan upaya lain dalam memberikan bantuan. “Upaya kita mengusulkan ke bantuan lain bagi warga yang tidak mendapatkan Bantuan Langsung Tunai, seperti BLT,” ucapnya.

Camat menyampaikan kepada masyarakat agar penerima dana BLT harus memanfaatkan dana untuk memenuhi kebutuhan 9 bahan pokok. Dia juga berharap, Bantuan Langsung Tunai yang telah disalurkan agar dapat dimanfaatkan secara baik bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidup masyarakat di tengah Pandemi Covid-19 ini.

“Penerima tidak bisa diwakilkan, bila yang bersangkutan tidak bisa hadir maka kita antarkan ke rumah penerima, seperti Lansia, orang sakit. Gunakan uang tersebut dengan baik, belanjakan uang tersebut untuk membeli kebutuhan dapur, seperti telur, ayam, beras, ikan dan sayur mayur, serta kebutuhan masyarakat di saat bulan Ramadhan ini,“ tukasnya.

Laporan : WT
Editing : Imam Ghazali

Exit mobile version