BONE – Pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 122 Kodim 1407/Bone terus berlanjut dengan pemasangan pondasi gorong-gorong di sepanjang jalan perintisan. Desa Mamminasae, Kecamatan Lamuru, Kabupaten Bone. Rabu (30/10/24).
Langkah ini bertujuan memperkuat struktur jalan yang sedang dibangun, sehingga dapat bertahan lama dan mampu menahan beban kendaraan berat yang akan melintasinya.
Pekerjaan pondasi ini melibatkan teknik khusus dengan bantuan tenaga ahli serta partisipasi masyarakat setempat. Material yang digunakan dijamin berkualitas tinggi demi menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat yang nantinya akan memanfaatkan jalan ini.
Kolaborasi antara TNI, pemerintah daerah, dan warga desa Maminasae semangat gotong royong yang menjadi dasar dari pelaksanaan TMMD.
Menurut Kapten Inf Muh Arsyad Selaku Pasiter Kodim Bone, pemasangan pondasi ini diharapkan selesai dalam beberapa hari ke depan, sesuai dengan target yang telah ditetapkan.
Kehadiran pondasi kokoh di pinggir jalan perintisan ini akan memperlancar akses masyarakat Desa Mamminasae serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.