kliksumatera.com

Program Musi Rawas Bersedekah, Bupati Bersama Pertamina EP Bagikan 1 Ton Beras

Kliksumatera.com, MUSI RAWAS- Dalam rangka menjalankan program Musi Rawas Bersedekah, Bupati Musi Rawas bersama Pertamina EP membagikan beras 1.000 kg atau 1 ton kepada masyarakat.

Pemberian paket sembako berupa beras tersebut dibagi-bagikan kepada warga yang kurang mampu, Sabtu (2/11) yang berada di Desa Bumi Makmur Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas.

Penyerahan sembako beras secara simbolis dilakukan Bupati H Hendra Gunawan didampingi Asisten Manager Pertamina EP Mura R Ferry Prasetyo W, Ketua PKK Mura Hj Noviar Marlina Gunawan, Camat Muara Lakitan Freewan Novio, Kepala Desa Bumi Makmur, dan unsur Muspika Kecamatan Muara Lakitan.

“Kita ingin menghidupkan dan mewujudkan “Musi Rawas Bersedekah”, sesuai dengan program yang sudah kita canangkan. Salah satunya menyantuni anak yatim dan masyarakat kurang mampu dalam setiap kegiatan yang kita lakukan,” kata Bupati H Hendra Gunawan.

Disambungnya, program Musi Rawas bersedekah ini akan terus dilakukan secara rutin. Dimana, program ini tak hanya Bupati saja, turut serta unsur Forkompinda Kabupaten Musi Rawas juga digerakkan untuk gemar dan giat bersedekah.

Laporan : Shandy April
Posting  : Imam Ghazali

Exit mobile version