Site icon

Tim Monev Kecamatan Cek Lokasi Pembangunan di Kampung Tanjung Harapan

WhatsApp Image 2024-01-10 at 05.09.49

Kliksumatera.com, WAY KANAN- Tim monitoring dan evaluasi kecamatan cek langsung ke lokasi pembangunan di Kampung Tanjung Harapan Kecamatan Kasui Kabupaten Way Kanan, Rabu 10/1/2024.

Lokasi pembangunan ada beberapa titik yang menggunakan anggaran Dana Desa Tahun 2023 yang dikucurkan oleh Pemerintah Pusat di Kampung Tanjung Harapan.

Ansori Camat Kasui bersama Sekcam Kasui Hasanuddin menerangkan bahwa kegiatan monev dilakukan secara transfaparan di Kampung Tanjung Harapan.

Selain mengecek secara langsung pembangunan fisik, monev tersebut juga mengecek tertib administrasi yang dilaksanakan Pemerintah Kampung Tajung Harapan. “Monitoring dan evaluasi sebagai salah satu bentuk pelaksanaan tugas dan fungsi kecamatan dalam pembinaan dan pengawasan pengelolaan keuangan desa/kampung agar sesuai peraturan perundangan yang berlaku,” ujarnya.

Selanjutnya kata Ansori tujuan pelaksanaan monev di setiap kampung, terkait pelaksanaan pembangunan yang menggunakan dana desa agar tidak terjadi penyimpangan.

Terakhir Camat Kasui Ansori menyampaikan pesan Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya. “Agar dana desa yang dikucurkan pemerintah pusat iti untuk percepatan pembangunan Kampung yang berdampak positif dalam kesejahteraan masyarakat,” tandas Ansori.

Kegiatan monev tersebut yang melibatkan semua pihak dari Badan Permusyawaratan Kampung (BPK) dan seluruh aparatur kampung serta warga setempat.

Laporan : Jamatus
Editor : Imam Gazali

Exit mobile version