Kliksumateta.com, KAYUAGUNG- Bupati Ogan Komering Ilir Iskandar SE ajak kenang kembali semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah kehidupan dan memperkuat rasa gotong-royong serta empati antarsesama.
Iskandar menyampaikan Hari Pahlawan setiap tahun kita peringati dengan renungan yang sungguh-sungguh untuk menemukan kembali jejak para Pahlawan dalam hidup kita sebagai Bangsa dan Negara Merdeka.
“Para Pejuang sepenuhnya pastilah dapat dipercaya bahwa masa depan kita, anak dan cucu kandung Revolusi Indonesia sangat layak untuk diperjuangkan,” kata Iskandar Kamis (10/11).
Iskandar menyampaikan saat ini masyarakat di Ogan Komering Ilir memiliki semua modal dasar untuk menjadi pemenang. “Marilah kita bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang. Sekali Merdeka, Tetap Merdeka. Untuk itu, kita mari kita teruskan semangat menggelora ini,” imbuhnya.
Iskandar menyampaikan para Pahlawan pada masanya mengajarkan pada kita beragam nilai untuk kita tiru,Kita warisi dan kita ikuti, sehingga jejak pasti akan berada dalam genggaman. “Para pahlawan kita telah memberikan suri teladannya. Dengan senjata, dengan pemikiran, dengan karya-karya nyata, para pahlawan bangsa telah mengajarkan kepada kita bahwa: kita bukan bangsa pecundang,” katanya.
Ia berpesan untuk menjadikan semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan memperkuat gotong-royong serta empati antarsesama.
Laporan : Hervan Dedy
Editing : Imam Gazali