Kliksumatera.com, PAGARALAM – Peristiwa angin kencang dan hujan yang melanda Kota Pagaralam hari Rabu 1 April 2020 sekitar pukul 22.45 WIB, sehingga terjadi pergerakan tanah yang menyebabkan satu pohon besar tumbang dan merusak atap samping rumah Saharudin sepanjang ± 7 meter di Dusun Petani RT 2 RW 2 Kelurahan Alun Dua Kecamatan Pagaralam Utara Kota Pagaralam.
Informasi yang didapat media ini dari Data BPBD Kota Pagaralam Kamis (2/4/2020) rumah rusak tertimpa pohon tumbang milik Saharudin, yang dihuni oleh keluarganya, tidak ada korban jiwa dan rumah mengalami rusak ringan. Namun, kerugian ditaksir hingga jutaan rupiah.
“Pohon tumbang menimpa bagian atap rumah dan tadah hujan dan juga parabola. Evakuasi di lakukah oleh BPBD, Koramil dan warga setempat,” ujar Asmanto salah seorang Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Pagaralam.
Pagi tadi setelah dapat Informasi TRC BPBD Kota Pagaralam bersama Koramil juga masyarakat setempat gotong-royong mengevakuasi material pohon yang menimpa rumah dengan menggunakan mesin dan parang,” kata Asdimanto.
Laporan : Faisal
Editor/Posting : Imam Ghazali