Kapolda bersama Gubernur Sumsel, Pangdam II Swj, dan Forkompimda Sumsel Ikuti Upacara HUT ke-75 Bhayangkara

0
269

Kliksumatera.com, PALEMBANG- Jajaran Forum Komunikasi Daerah (Forkopimda) Sumatera Selatan mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Bhayangkara di Gedung Promoter Polda Sumsel. Upacara tersebut dilaksanakan secara virtual langsung dari Istana Merdeka Jakarta yang dipimpin langsung Presiden Joko Widodo sebagai Inspektur Upacara, Kamis (01/07/21).

Adapun peserta upacara tersebut di antaranya, selain Kapolda Sumsel yang berdiri paling depan di hapadan layar virtual, juga Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru, Pangdam 2 Srwiwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi, Wakapolda Sumsel Brigjen Pol Rudi Setiawan Sik SH MH Wakil Ketua DPRD Sumsel Giri Ramanda N Kiemas, Kajati Sumsel M Rum, Ketua Pengadilan Tinggi Sumsel Krena Menon dan unsur Forkopimda Sumsel lainnya.

Dalam amanat Presiden Jokowi selain mengapreiasi kinerja polisi dalam penangangan Covid 19, juga Polri diingatkan untuk tidak boleh lengah dalam menghadapi virus itu .“Saya tahu betul, selain menjalankan tugas-tugas utamanya, jajaran Polri telah bersinergi dengan jajaran TNI, dokter, tenaga kesehatan, kementerian dan lembaga, dan dengan aparat pemda, khususnya dinas kesehatan serta relawan dan aparat pendukung lainnya dalam menangani pandemi ini,” kata Jokowi Kamis (01/07/21)

Setelah dilaksanakan Upacara Presiden Jokowi melakukan dialog dengan beberapa Polda dan Polres jajaran. Kemudian dialog tersebut seluruh Kepolisian menggelar syukuran secara sederhana di Polda masing masing.

Dalam syukuran yang digelar Polda Sumsel, Gubernur Sumsel memberikan piagam kepada Dirreskrimsus Polda Sumsel, Kombes Pol H Anton Setiawan SIK S.H M. H, atas prestasi dan inovasi pembuatan aplikasi Songket (Sitem Operasi Pengendalian Kebkaran Hutan dan Lahan Terpadu) yang terintegrasi dengan kamera pengintai (Asap Digital) Provinsi Sumsel.

Kemudian penghargaan dari Kapolri melalui Kapolda Sumsel dengan Nomor KEP/ 991/ VI/ 2021/ Tanggal 7 Juni 2021 kepada:
1. Faisal, Camat Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir. Berupa penghargaan perangkat Posko PPKM yang memiliki kategori sangat baik.
2. Fitriyanti, Lurah Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir. Berupa penghargaan perangkat Posko PPKM yang memiliki kategori sangat baik.
3. Brigadir Hatta Agustina, BA Polsek Tanjung Raja Polres Ogan Ilir. Berupa penghargaan perangkat Posko PPKM yang memiliki kategori sangat baik.
4. Serma Iit Doli, Babinsa Koramil 04 Tanjung Raja. Berupa penghargaan perangkat Posko PPKM yang memiliki kategori sangat baik.

Terakhir dalam acara syukuran diberikan penghargaan Kapolda Sumsel kepada Ekternal dengan Nomor Kep/ 472/ VI/ 2021 Tanggal 23 Jui 2021 kepada:
1. BRI Regional Palembang atas sumbagsih kepada Polri dengan menghibahkan 3 (unit) ambulance ke Polda Sumsel.
2. Kadis Kominfo Sumsel, H Achmad Rizwan atas partisipasi dan dukungan terhadap pembuatan aplikasi Songket.

Usai upacara dan syukuran, Kapolda Sumsel, Irjen Pol Prof Eko Indra Heri kepada media menyampaikan permohohan maaf kepada masyarakat Sumsel dalam melayani masyarakat. ”Pertama saya kira mohon maaf kepada masyarakat Sumsel, kalau kami belum mampu melayani semaksimal mungkin dalam melayani masyarakat,” ujar Kapolda.

Kapolda berharap ke depan Polri akan lebih baik melayani masyarakat. “Dengan intropeksi dan dengan bantuan seluruh masyarakat dan juga Forkompimda Sumsel, kita lebih baik lagi melayani masyarakat,” tegas Kapolda.

Laporan : Yudi
Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here