
Kliksumatera.com, SEKAYU- Terkait Bendera Merah Putih di Booster Station Km 139 Milik PT Pertamina Gas Distrik Jambi di Desa Srigunung sebagaimana yang diberitakan, ternyata bukan Bendera Merah Putih. Tapi, sebuah kain bewarna merah yang digunakan sebagai penunjuk arah angin.
Hal itu ditegaskan Gohan selaku Manager Booster Station Km 139 Milik PT Pertamina Gas Distrik Jambi di Desa Srigunung, Kamis (6/3/25). ‘’Terkait publikasi mengenai bendera Merah Putih di Booster Station, kami sampaikan bahwa informasi tersebut tidak benar. Kami ingin mengonfirmasi bahwa objek yang dimaksud bukan bendera Merah Putih, melainkan windsock, yang berfungsi untuk mengetahui arah angin. Mohon untuk lebih berhati-hati dalam menyebarkan informasi agar tidak terjadi kesalahpahaman atau berita hoax,’’ demikian jelas Gohan dalam suratnya yang diterima Redaksi Kliksumatera.com,
Laporan : Khahar
Posting : Imam Gazali


