Kliksumatera.com, LAHAT- Salah satu bus angkutan karyawan salah satu kontraktor perusahaan batu bara yang kerap menjemput karyawan di mess Kawasan Kavling Kelurahan Bandar Jaya Blok E Kabupaten Lahat sangat meresahkan warga sekitar.
Berdasarkan pantauan awak media terhadap masyarakat sekitar, sopir bus tersebut terlalu memacu kendaraan sangat kencang dan ugal-ugalan.
Ibrahim (55) warga Blok E mengaku sudah lama kesal dengan bus karyawan perusahaan tersebut, terlebih dirinya mempunyai anak masih kecil dan orang tua yang setiap sorenya melakukan aktivitas keliling komplek di luar rumah.
“Anak saya sering main sepeda jika sore hari dan ibu beres-beres di halaman depan pagar rumah, sangat takut kalau mendengar bus karyawan perusahaan batu bara yang melintasi komplek kami nanti nabrak,” ujarnya.
Hal serupa juga di alami Robi (40) yang rumah tidak jauh dari mess perusahaan tersebut ia sangat khawatir kalau sore hari hendak melewati jalan komplek jika mendengar mobil bus karyawan melintas.
“Yang pastinya mobil bus karyawan itu melaju sangat kencang sopir nya ugal-ugalan seharusnya di kawasan yang padat penduduk seperti ini seharusnya sopir tidak semestinya memacu kendaraannya,” ujarnya dengan nada sangat kesal.
Ketua RT 21 Kavling Blok E, Bakhtiar menyampaikan, dirinya juga sangat resah dengan lalu lalang bus karyawan perusahaan batubara yang selalu melintas dengan kecepatan tinggi.
Dirinnya mengimbau agar mobil bus karyawan batubara yang melintas di kawasan Kavling Blok E agar lebih santun dan lebih pelan berjalan dalam lingkungan perumahan.
“Daerah sini banyak sekali anak-anak yang main sepeda, ditambah lagi kawasan sini banyak gang persimpangan yang dilalui oleh kendaraan bermotor. Kami harap saling menghormati warga di sini,” tandas Bahtiar, Sabtu (23/7/21).
Laporan : Idham
Posting : Imam Ghazali