Dansatgas TMMD 122 Kodim 1407/Bone Meninjau Langsung Pengerjaan Pengrehaban Masjid

0
6

BONE – Memastikan kelancaran serta kualitas pengerjaan rehabilitasi Masjid, Dansatgas TMMD 122 Kodim 1407/Bone Letkol Inf. Moch Rizki Hidayat Djohar meninjau langsung pengerjaan pengrehaban masjid Nurul Huda di Dusun Bompo, Desa Mamminasae, Kec. Lamuru, Kab. Bone. Sabtu (19/10/24).

Dalam kunjungannya tersebut, merupakan bagian dari upaya besar dalam memperbaiki infrastruktur pembangunan, beliau sebagai Dansatgas TMMD 122 dalam pelaksanaan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD).

Di harapkan Satgas TMMD 122 ini dapat mempercepat proses pengerjaan serta memberikan motivasi untuk semangat bekerja.

Dansatgas TMMD 122 Kodim 1407/Bone Letkol Inf. Moch Rizki Hidayat Djohar mengatakan, Kehadiran kami di sini adalah untuk memastikan bahwa proyek-proyek ini berjalan sesuai dengan rencana dan standar yang telah ditetapkan.

Selain memantau langsung kegiatan dan juga memberikan arahan kepada Satgas TMMD 122 yang bekerja, Langkah ini menunjukkan komitmen yang kuat dari pihak TNI dalam mendukung pembangunan di daerah,” ungkapnya.

Masyarakat setempat juga menyambut baik kehadiran Dansatgas TMMD 122 dalam kunjungan proses perehaban masjid. Mereka menyatakan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh TNI dalam meningkatkan kualitas infrastruktur tempat ibadah di desa kami.

Di harapkan proyek-proyek fisik yang diaksanakan oleh TMMD 122 ini dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat setempat, ungkapnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here