* Tim SAR Gabungan Lakukan Evakuasi 2 Korban Tenggelam
Kliksumatera.com, BANYUASIN– Kecelakaan tunggal di parairan Sungai Musi dialami motor sungai atau ketek yang ditumpangi empat orang dan membawa muatan 4 karung pupuk seberat 200 kg, 8 liter racun rumput serta 1 unit sepeda motor Viar. Tenggelam setelah diterjang ombak di perairan Lopak Tanjung Serai, Banyuasin, Rabu (03/3), sekitar pukul 14.00 WIB.
Keempat korban yang berasal dari Desa Mekar Sari, P8 B, Dusun 4 Karang Agung Tengah, Kecamatan Lalan, Kabupaten Muba tersebut, yakni sopir ketek atas nama Sutrisno (34), dan tiga penumpangnya, Tumisa (46), Tarsam (70), serta Karniti (50). Dua penumpang atas nama Tumisa dan Karniti, dikabarkan hilang tenggelam.
Data dari personel Pos Pangkalan Sandar Muara Lalan, kronologis kejadian bermula saat ketek yang disopiri Sutrisno, berlayar dari P8 Desa Mekar Sari menuju perairan Sungai Kedi Tanjung Serai.
Sewaktu dalam perjalanan dihantam ombak besar sehingga menyebabkan motor sungai tersebut bocor dan kemasukan air hingga tenggelam.
Kemudian, anggota Pos Pangkalan Sandar Muara Lalan yang mendapat laporan dari warga langsung mendatangi lokasi kecelakaan dan mengamankan korban yang selamat serta membantu mencari korbam yang tenggelam, yakni Tumisa dan Karniti.
Direktur Polairud Polda Sumsel, Kombes Pol YS Widodo, membenarkan adanya kecelakaan motor sungai tersebut. “Benar, ada dua korban yang hilang,” kata Widodo dikonfirmasi wartawan melalui pesan singkat WhatsApp, Kamis (04/03).
Dikatakan Widodo, setelah dilakukan pencarian oleh tim SAR gabungan yang melibatkan personel Pangkalan Sandar Sunsang, Penuguan, PU, Pos AI Simpang PU, Basarnas Palembang, dan Sat Polaires Banyuasin, akhir satu korban berhasil ditemukan.
“Dari perkembangan pencarian, hari ini (Kamis) personel berhasil menemukan satu korban tenggelam atas nama Karniti (50). Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di pelabuhan TAA, sekitar pukul 07.55 WIB, dan sudah dibawa ke rumah duka,” jelasnya.
Untuk korban atas nama Tarsam, lanjut Widodo, belum ditemukan. “Masih ada satu korban lagi yang maaih dalam pencarian. Mohon doanya agar korban cepat ditemukan,” pungkasnya.
Laporan : Herwanto
Posting : Imam Ghazali