Dukung suksesnya panen Para Petani, Babinsa Koramil 1802-06/Klamono, dampingi Petani Cabai

0
124

kliksumatera, Sorong – Suasana kekeluagaan tercermin dalam Komunikasi Sosial yang dilakukan oleh Koramil 1802-06/Klamono yang di wakili oleh Babinsanya Serda Eko sebagai upaya pendekatan pada warga masyarakat dengan tujuan dapat memberikan informasi atau mendengar keluhan serta masukan yang bermanfaat dalam pengambilang keputusan atau pembuatan kebijakanan untuk kemajuan bersama dalam kampung atau wilayah tersebut.Kamis (13/04/2023).

Serda Eko melalui Silaturahmi itu bertemu dengan warga masyarakat, mengaku sangat senang melihat hasil pertanian yang luar biasa dari para petani cabai yang berlokasi di Kampung Malamoja Distrik Malabotom.

Dalam kesempatan itu Babinsa kampung Malamoja mengatakan “sangat senang dengan kemajuan yang diperlihatkan oleh para petani cabai”. Lebih lanjut Serda Eko mengatakan “kesuksesan ketahanan pangan merupakan akumulasi dari keberhasilan tidap tiap kelompok kecil petani setiap daerah atau wilayah dalam menghasilkan kesiapan pangan bagi wilayahnya masing masing.

Bapak Nataniel selaku petani cabai mengatakan “Terimakasih banyak bapak Babinsa yang sudah mensuport petani-petani dalam mengadakan pendampingan dilapangan, lading dan kebun kami letaknya jauh tetapi tetap di kunjungi oleh Bapak Babinsa walau untuk sekedar bercerita dan bertukarr pendapat.yang membangun kemampuan petani untuk mencari solusi bagi keberhasilan hasil pertaniannya”. Tutupnya(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here