Jalan Menuju Desa Nusaserasan B6 Sepanjang 5 Km Rusak Parah

0
22

Kliksumatera.com, SEKAYU- Kondisi jalan menuju Desa Nusaseraran B6 tepatnya dari Simpang Linggosari B3 Sungai Lilin menuju Desa Nusaserasan B6 (Jalan Poros Desa) Kecamatan Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) Provinsi Sumatra Selatan mengalami kerusakan cukup parah dan sulit untuk dilewati kendaraan, baik roda dua maupun roda empat.

Rudi (40) warga setempat mengeluhkan kondisi jalan poros desa yang rusak serta mengancam keselamatan pengguna jalan dan mengganggu aktivitas warga tersebut. “Kami berharap pemerintah segera memperbaiki terhadap infrastruktur jalan yang rusak,” harapnya, Kamis (20/6/2024).

Rudi juga menjelaskan, jalan Desa tersebut merupakan akses Desa Nusaserasan B6 terutama jalan poros Desa Nusaserasan B6 Kecamatan Sunga Lilin, sampai jalan yang masuk ke Dusun juga rusak parah.

“Jika kondisi infrastruktur jalan seperti ini, tentu menghambat aktivitas terutama menuju kantor desa dan ke sekolah. Artinya kalau ada anak anak sekolah bisa lebih parah kalau melintasi jalan rusak itu. Apalagi para ibu hamil mengendarai sepeda motor lewat jalan tersebut bisa dibayangkan sendiri,” imbuhnya.

Lain lagi pengakuan Suarti (35). Pedagang asongan ini mengaku sering melewati jalan tersebut, barang dagangan dan dirinya pernah jatuh saat melintas jalan yang rusak itu. Karena kendaraan tidak bisa melaju dengan cepat. “Kami selaku rakyat hanya bisa berharap kepada pemerintah segera mengambil sikap untuk memperbaiki jalan ini,” katanya.

Terpisah, Kepala Desa Nusaserasan B6 Rudihartono saat dibincangi lewat selulernya menyampaikan, infrastruktur jalan ruas di Desa Nusaserasan termasuk jalan Dusun sudah diajukan sebagai skala perioritas dan sudah ditinjau. Kemungkinan anggaran tahun depan sepanjang kurang lebih 5 km akan segera diperbaiki. Kalau memang ruas yang lainnya sudah rusak, maka menjadi perhatian kami sebagai Kepala Desa sudah meminta untuk sekiranya dianggarkan secepatnya,” tegas Rudi Hartono.

Laporan : Khahar
Posting : Imam Gazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here