Kepala Tukang Instruksikan Personel TMMD 122 Kodim 1407/Bone Maksimalkan Pekerjaan Fisik Agar Cepat Rampung

0
19

BONE – Selaku Kepala Tukang Sertu Saharuddin berikan arahan kepada personel satgas TMMD 122 Kodim 1407/Bone saat apel pagi di lokasi TMMD Desa Mamminasae, Kecamatan Lamuru, Kabupaten Bone. Selasa (29/10/24).

Sertu Saharuddin, menekankan pentingnya peningkatan efisiensi dan efektivitas dalam setiap langkah pekerjaan. Ia meminta seluruh personil untuk berfokus dan menjaga ritme kerja, agar seluruh kegiatan fisik pada proyek TMMD dapat diselesaikan sesuai target waktu yang telah ditentukan. Dengan pendekatan kerja yang maksimal, hasil yang diharapkan akan lebih cepat tercapai.

Selain itu, kepala tukang juga menekankan pentingnya menjaga komunikasi dan koordinasi antar tim untuk menghindari hambatan yang tidak perlu. Setiap personil diharapkan dapat memahami tugasnya masing-masing dan bekerja sama dalam menyelesaikan setiap bagian pekerjaan secara sistematis. Koordinasi yang baik akan mempercepat proses penyelesaian dan memastikan hasil yang berkualitas.

Ia turut mengingatkan pentingnya disiplin dalam menjaga kualitas kerja serta keselamatan di lapangan. Setiap pekerja diminta untuk tetap memperhatikan standar keamanan dan mengikuti prosedur yang berlaku.

Dengan semangat gotong royong yang tinggi, diharapkan pekerjaan fisik TMMD ini dapat segera rampung dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Desa Mamminasae.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here