Kliksumatera.com, SEKAYU- Berbagai upaya percepatan untuk memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19 di Bumi Serasan Sekate terus dilakukan, di bawah komando Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex Noerdin, MBA. Dimana semua pihak diminta terlibat aktif bersinergi untuk melayani masyarakat agar terhindar dari sebaran Covid-19 sehingga langkah menuju new normal life dapat benar benar disiapkan dengan baik.
Selain sosialisasi yang terus dilancarkan kepada masyarakat terkait bahaya penyebaran virus Covid-19, imbauan untuk disiplin mematuhi prokes yang telah diarahkan pemerintah seperti wajib masker, rajin cuci tangan, jaga jarak, dan selalu menjaga imunitas agar tetap sehat, Pemkab Muba juga melakukan screning gratis kepada masyarakat, dengan harapan agar dapat lebih cepat mendeteksi di lingkungan masyarakat jika terdapat sebaran Covid-19.
Pemerintah Kecamatan Bayung Lencir bersama Puskesmas Bayung Lencir menggandeng PT Manggala Alam Lestari (MAL) dan PT Buana Bara Ekapratama (BBE) menggelar pelaksanakan puncak rapid test massal di Gedung Sehat Kecamatan Bayung Lencir Rabu (15/7/2020).
Camat Bayung Lencir M. Imron, S.Sos didampingi Sekcam Heru Kharisma, SIP, M.Si di sela sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan rapid test massal ini bertujuan untuk jemput bola ke masyarakat sehingga dapat mendeteksi lebih cepat jika terdapat sebaran Virus Covid-19 di tengah masyarakat dan akan segera dilakukan penanganan yang tepat oleh tenaga medis.
“Tujuan utama kami jelas untuk dapat mencegah sedini mungkin terjadinya penyebaran wabah Covid-19 di kalangan masyarakat, dan apabila hasil rapidnya ada yang mencurigakan maka penanganannya dapat dilakukan sesegera mungkin,” ungkapnya.
Selain itu Imron mengapresiasi atas dukungan yang diberikan pihak swasta dalam hal ini PT MAL dan PT. BBE kepada Pemkab Muba khususnya Pemerintah Kecamatan Bayung Lencir yang telah memberikan bantuan berupa 800 pcs alat rapid test untuk mendukung screening kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Bayung Lencir.
“Selain dari Dinas Kesehatan Kab Muba yang telah memberikan 720 pcs alat rapid test sekarang kita mendapat tambahan 800 pcs dari PT MAL dan PT BBE. Jadi total alat rapid test untuk screening dan rafid ODP dan OTG di Kecanatan Bayung Lencir berjumlah 1.520 pcs, semoga dengan ini semua Kecamatan Bayung Lencir dapat terbebas dari wabah Covid-19 dan mempertahankan status zona hijau yang sudah bertahan hampir 3 minggu ini,” paparnya.
Imron juga mengucapkan banyak terima kasih kepada tenaga medis baik dari Puskesmas, RSUD Bayung Lencir, Dinas Kesehatan Kab Muba, maupun seluruh unsur terkait baik dari Polsek, Koramil, organisasi masyarakat dan pemuda serta tokoh yang berpengaruh dalam Kec. Bayung Lencir yang telah bahu membahu dan mendukung program pemerintah untuk memutus mata rantai Covid-19 di Kec. Bayung Lencir.
Di sela acara Head of Strategic External Relation Dept. PT MAL Agus Karyawan diwakili KTT PT MAL Patmoko Basuki menyampaikan terima kasihnya atas kepercayaan pihak Kecamatan Bayung Lencir yang telah memberikan kesempatan PT MAL untuk berkontribusi sosial ke masyarakat Bayung Lencir.
“Kami dari PT MAL dan PT BBE merasa bersyukur atas kesempatan yang diberikan kepada kami sehingga kami bersama dengan subkontraktor yaitu PT BSE, PT TBU dan PT TPE dapat memberikan kontribusi dalam memutus mata rantai Covid-19 di Kab Muba khususnya di Kec Bayung Lencir,” tegasnya.
Senada Kepala Puskesmas Bayung Lencir, Yusrizal, SKM MKM mengatakan bahwa jumlah screening yang telah dilakukan sebanyak 742 orang tersebar di beberapa desa dalam Kecamatan Bayung Lencir dan masih akan terus dilakukan screening kepada masyarakat di beberapa desa di bawah wilayah kerja Puskesmas Bayung Lencir.
“Alhamdulillah sejau ini hasilnya masih bagus-bagus saja. Dari 742 orang yang dilakukan screening terdapat 9 orang yang hasil rapid testnya reaktif, dan telah kami dilakukan tindakan pemeriksaan lanjutan yaitu Swab TCM dan Swab PCR dan hasilnya negatif semua, semoga rapid test massal hari ini dan beberapa hari ke depan hasilnya juga baik,” tandasnya.
Laporan : Maskur/Ril
Editor/Posting : Imam Ghazali