Kliksumatera.com, PALEMBANG- LPBH-NU Muba menghadiri undangan dari Media Palpres di Kota Palembang untuk membuat podcash guna menggali lebih dalam apa fungsi LPBH-NU hadir di Kabupaten Musi Banyuasin dan Provinsi Sumatera Selatan.
Acara podcash yang dipandu langsung oleh presenter Palpres, Abang Trisno menanyakan apa fungsi LPBH-NU ini lahir dan apakah LPBH-NU ini hanya membantu permasalahan orang-orang NU saja atau membantu masyarakat umum juga?
Fahmi SH MH menjawab pertanyaan pertanya n dari presenter dan ada satu pertanyaan yang sangat menarik yang diberikan kepada beliau, apakah LPBH-NU hanya melayani warga NU MUBA saja atau seluruh warga NU yang ada di Sumatera Selatan.
”Kita memberikan bantuan hukum bukan hanya warga NU yang berada di Muba. Yang bisa kita juga bantu warga NU se-Sumsel bahkan masyarakat se-Indonesia pada umumnya. Karena sebagai avokad berkewajiban menerima masyarakat yang datang ke LPBH-NU untuk minta bantuan hukum,” tegas Fahmi.
Usai acara, rombongan LPBH-NUĀ melakukan investigasi lahan di Kabupaten Ogan Ilir yang status suratnya tumpang-tindih dan butuh pendampingan hukum untuk penyelesaianya. ”Dan klien kita ini adalah warga nahdliyin,” tandasnya.
Laporan : Riduan
PostingĀ : Imam Ghazali