MBU Diperkuat Dua Mantan Kapten Liga 1 Titus Bonai dan Atep

0
259

Palembang,- Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) dibawah kepemimpinan Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA dan Wakil Bupati Beni Hernedi SIP terus mendorong agar para sponsor yang tergabung dalam Muba Corporate
Forum (MCF) maksimal dalam memberikan support ke klub kebanggan Muba Babel United (MBU).

Hal ini diungkapkan Wakil Bupati Beni Hernedi SIP yang juga Pembina MCF saat Rapat Management Muba United dengan Pengurus dan Seluruh Anggota Muba Corporate Forum (MCF) dan konferensi pers kesiapan MBU menghadapi laga perdana Liga 2 di JSC pada 6 Oktober mendatang.

“Prinsipnya Pemkab Muba akan terus mendorong sponsor untuk maksimal memberikan support ke klub MBU yang merupakan klub kebanggaan warga Muba,” ucapnya.

Lanjutnya, MBU mempunyai target realistis dalam menghadapi laga Liga 2 musim ini. “Kita optimistis MBU akan mampu bertanding sportif dan menjadi klub yang bersinar,” harapnya.

Sementara itu, Manajer MBU, Achmad Haris mengatakan Atep Rizal dan kawan-kawan siap tampil all out hadapi Liga 2 2021.

“Alhamdulillah persiapan kita sudah maksimal. Sudah sepekan kita melakukan latihan di Palembang untuk antisipasi dan adaptasi menghadapi Babak Penyisihan Liga 2 yang rencananya akan digelar di Palembang,” kata Haris.

Dari sisi kekuatan tim, Laskar Ranggonang sendiri diperkuat beberapa nama yang sudah berpengalaman di Liga Indonesia, seperti Atep Rizal dan Titus Bonai. Dua nama yang sudah pernah memperkuat timnas Indonesia dan juga malang-melintang serta pernah menjadi kapten Persib Bandung dan Persipura Jayapura ini akan menjadi tulang punggung Muba United di kompetisi Liga 2 2021.

“Saya tertantang dengan target yang diberikan oleh manajemen MBU, bukan hanya sekedar bertahan namun kami juga ingin melangkah lebih jauh. Saya sendiri senang dengan sambutan dari manajemen serta anggota tim, semoga kami dapat bermain maksimal serta memberikan hasil terbaik,” ungkap Atep Rizal legenda Persib Bandung ini.

Hal senada juga dikatakan Titus Bonai yang mengaku senang dapat bertahan bersama Muba United. “Ini tahun kedua saya di Muba, senang karena akhirnya kompetisi bisa bergulir kembali. Saya pikir peluang untuk mendapatkan hasil yang baik masih terbuka lebar, terpenting bagi kami adalah bermain semaksimal mungkin di setiap pertandingan,” tegasnya

Pelatih Muba United Sasi Kirono menganggap laga pembuka kontra Sriwijaya FC, Rabu (6/10) tidak akan mudah. “Laga perdana tidak akan mudah bagi setiap tim, termasuk Muba United. Tetapi saya percaya seluruh pemain mau bekerja keras dan punya tekad yang kuat, tidak ingin kalah di lapangan,” tambahnya

Dalam Babak Penyisihan Liga 2, MBU, singkatan Muba Babel United, berada di grup A bersama Sriwijaya FC, PSMS Medan, PSPS Riau, Semen Padang FC dan AA Tiga Naga Riau. Babak Penyisihan Liga 2 Grup A bakal digelar di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring Sport City (JSC), Palembang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here