Miris! Pembukaan STQH, Panitia Tak Undang Legislatif

0
165

Kliksumatera.com, MURATARA- Sangat miris pada malam acara pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) tingkat Kabupaten Musirawas Utara (Muratara) Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) tak satupun Anggota DPRD Muratara yang hadir mendampingi pemerintah Kabupaten Muratara.

Hal disebabkan karena Ketua Panitia STQH yakni bagian Kesra Kabupaten Muratara diduga memang tidak melayangkan undangan kepada DPRD Muratara untuk hadir pada acara tersebut. Entah apa penyebabnya, Senin 6/3/2023.

Setelah ditanyakan kepada salah satu Anggota DPRD Muratara, dirinya mengaku memang Anggota DPRD Muratara tidak diundang dalam acara tersebut oleh Panitia STQH. “Kami memang tidak mendapatkan undangan dalam acara STQH tersebut entah mengapa. Apakah ketua panitianya lupa mengundang kami DPRD Muratara ataukah memang sengaja tidak diundang. Harapan saya tadinya walaupun kami tidak diundang secara perorangan namun satu saja undangan sudah cukup asalkan undangan itu bentuknya mewakili kami anggota DPRD Muratara,” kata Anggota DPRD Muratara itu.

Juga sebagian masyarakat yang hadir sebagai pengunjung pada malam acara pembukaan STQH juga bertanya-tanya karena acara tahun- tahun sebelumnya dengan acara yang sama biasanya, DPRD Muratara selalu hadir dan ikut bersinergi dalam acara sebesar itu tapi untuk malam ini anggota DPRD Muratara satupun tidak ada namun setelah tahu, wajar saja ternyata tidak diundang.

Laporan : Jun
Editing : Imam Gazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here