Muba Jadi Lokasi Visitasi Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II

0
228

Kliksumatera.com, SEKAYU- Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin menjadi lokasi Visitasi Peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan XIII Tahun 2020. Hal tersebut terungkap pada Rapat Persiapan bersama OPD terkait, Kamis (13/8/2020) di Ruang Rapat Randik.

Rapat tersebut dipimpin Bupati Musi Banyuasin diwakili Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Muba Drs H Yusuf Amilin yang mengatakan bahwa kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan XIII Tahun 2020 akan dilaksanakan selama 3 hari dengan tema “Inovasi Pemanfaatan Kandungan Lokal untuk Peningkatan Daya Saing Infrastruktur”. Kegiatan ini sangat tepat dilakukan di Kabupaten Muba agar dapat melakukan sharing dan belajar bersama serta menciptakan inovasi terbaru.

“Untuk itu sebagai tuan rumah tentunya harus kita lakukan persiapan dengan sebaik mungkin. Hari ini kita bahas tugas dari setiap OPD yang terkait agar bisa saling berkoordinasi untuk memberikan pelayanan yang terbaik,” bebernya.

Terkait juga dengan paparan yang akan sampaikan, dengan memperkenalkan profil Kabupaten Muba, maupun produk-produk terbaik dari Muba salah satunya yaitu ECO Fashion Gambo Muba juga harus dipersiapkan.

Sementara itu Kepala BKPSDM Sunaryo SSTP MM mengungkapkan dasar dari pelaksanaan ini tertuang dalam Surat Kepala Pusat Pengembangan Kompetensi Manajemen Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No : SM.03.04.Mf/634 Tanggal 03 Agustus 2020. Terkait Permohonan izin untuk kegiatan Visitasi Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan XIII di Kabupaten Muba. Dengan jumlah peserta yang mengikuti kegiatan pelatihan tersebut sebanyak 9 orang.

“Maka dari itu, dari OPD yang terkait untuk dapat berkerja sama menjalankan tugas sesuai dengan apa yang sudah ditetapkan saling berkoordinasi. Semoga kegiatan visitasi ini mampu memberikan sejumlah alternatif solusi terbaik dalam proses pembelajaran bersama,” pungkasnya.

Laporan : M. Syaukari
Editor/Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here