Kliksumatera.com, PALI- Peduli terhadap sesama, maka Sekolah SDIT Insan Mulia Rabbani membagikan beras dan paket sembako serta uang tunai, Rabu 12 April 2023.
Pembagian paket sembako tersebut merupakan bentuk kepedulian sekolah terhadap keluarga kurang mampu dan anak yatim piatu.
Menurut Sri Ulfa Sentosa Kepala Sekolah SDIT Insan Mulia Rabbani bahwa bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi penerima. ”Semoga bermanfaat sehingga dapat membantu keluarga di bulan suci Ramadhan ini,” ujarnya.
Didampingi Para Ummi SDIT, Sri Ulfa Sentosa menjelaskan bahwa penerima sebanyak 60 keluarga untuk umum dan dan 25 untuk siswa anak yatim piatu.
Menutup obrolan singkat bersama awak media, Umi Ulfa mengungkapkan sumber dana berasal dari infaq berupa sembako dari siswa-siswi SDIT Insan Mulia Rabbani di bulan Ramadhan dan infaq majelis Rabu yang dikumpulkan hampir 1 tahun.
Laporan : Anton
Editing : Imam Gazali