Kliksumatera.com Palembang — Dalam upaya mencerdaskan anak bangsa sekaligus meringankan beban orang tua wali murid dalam memenuhi kebutuhan buku tulis dan buku pelajaran, dilakukan pelantikan Marketing Distribusi Buku Tulis dan Buku Pelajaran Provinsi Sumatera Selatan.
Prosesi pelantikan ini berlangsung khidmat di Graha Bina Praja Sumsel pada Sabtu, 17 Januari 2026, dan dihadiri oleh Perwakilan AKBP Gazali Ali, Kol Inf Bram Abilawo, SE Kodam II Sriwijaya, Nurhidayah Ketenagakerjaan Sumsel, Fitriana Kadis Perpustakaan Sumsel, sejumlah pengurus, mitra distribusi, serta perwakilan daerah dari berbagai kabupaten/kota di Sumatera Selatan.
R. Asep Sucipto SH.M.N.S selaku Ketua DPW Sumsel dalam arahannya menegaskan bahwa pelantikan ini sangat penting untuk dunia pendidikan. Ia juga menyampaikan bahwa selain pelantikan Marketing Distribusi Buku Tulis dan Buku Pelajaran, pihaknya telah melaksanakan pelantikan Pengurus DPD BLKI Kabupaten/Kota Pagaralam, DPD PPKI Sumatera Selatan, serta kepengurusan DPD BLKI Periode 2026-2031
Insya Allah dalam waktu dekat pihaknya juga akan melaksanakan pengurusan dan pelantikan Purbaya untuk wilayah DPW Sumatera Selatan, yang akan dipusatkan di Lubuklinggau dan Kota Palembang. Dengan demikian, setelah pelantikan dan pengambilan sumpah pengurus buku tulis dan buku pelajaran, agenda akan dilanjutkan dengan pelantikan kepengurusan Purbaya.
R. Asep Sucipto SH,MBA menekankan agar seluruh pengurus yang telah menerima SK segera bergerak sesuai tugas dan fungsi masing-masing. Khusus tim distribusi buku tulis dan buku pelajaran, ia meminta agar segera melakukan pendataan sekolah-sekolah serta jumlah murid yang ada, sehingga program ini benar-benar tepat sasaran dan sejalan dengan program Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam pemerataan pendidikan.
Tak lupa beliau menginstruksikan kepada seluruh supervisor, engineering, dan leader agar secara nyata memperoleh data lapangan, termasuk lokasi-lokasi sekolah yang dapat dijangkau oleh jalur ekspedisi pengiriman. Menurutnya, data yang akurat menjadi kunci keberhasilan distribusi buku agar tidak ada daerah yang tertinggal.
Selain itu, untuk LBKI Pagar Alam dan BLKI yang telah terbentuk, ia berharap mulai tahun 2026 seluruh pengurus sudah menguatkan data wilayah masing-masing. Pasalnya, program kerja yang dijalankan tidak hanya sebatas organisasi, tetapi juga menyampaikan dan merealisasikan program pemerintah pusat kepada masyarakat,
Seperti pembagian sembako, pembagian bibit tanaman, pembagian bibit ikan, hingga program pembagian lahan untuk pertanian atau sawah.
Ia menjelaskan bahwa bagi pengurus LBKI yang ingin mendapatkan lahan pertanian secara gratis, dipersilakan segera mengajukan permohonan melalui kepengurusan masing-masing sesuai ketentuan yang berlaku.
Program ini, menurutnya, sejatinya sudah ada sejak beberapa tahun lalu, hanya saja masih terkendala beberapa persoalan teknis. Oleh karena itu, ia mendorong agar segera dilakukan pendaftaran agar kegiatan tanam bisa segera direalisasikan.
Selain pelantikan Marketing Distribusi Buku Tulis dan Buku Pelajaran Provinsi Sumsel, dalam kesempatan yang sama juga dilaksanakan:
Pelantikan Pengurus DPD BLKI Kota Pagaralam
Pelantikan Pengurus DPW Purbaya Sumsel, DPD Lubuk Linggau dan DPD Kota Pagaralam
Rangkaian pelantikan ini menjadi simbol penguatan struktur organisasi serta sinergi antar lembaga dalam mendukung program-program pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia di Sumatera Selatan.
Acara ditutup dengan doa bersama dan sesi foto, sebagai tanda dimulainya tugas dan tanggung jawab baru bagi para pengurus dan tim yang telah resmi dilantik.
Laporan wartawan Novita.

