Pendaftaran Ketua HIPMI Sumsel Berakhir Besok, Hermansyah Kandidat Terkuat

0
404

Kliksumatera.com, PALEMBANG- Maju dalam bursa Pemilihan Ketua Badan Pengurus daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPD HIMPI) Sumsel, Ketua Umum Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Kota Palembang periode 2016-2019, Kgs Hermansyah Mastari menyampaikan kesiapan dalam Pemilihan Calon Ketua BPD HIPMI Sumsel periode 2020-2023.

Hal tersebut disampaikan Hermansyah saat melakukan pengambilan formulir pendaftaran Calon Ketua Umum BPD HIPMI Sumsel di Guns Cafe, Jalan Merdeka Palembang, Kamis (2/6/20).

“Kita sengaja hadir di sini bersama tim untuk menyampaikan hajat kita yaitu maju dalam pemilihan Ketua HIPMI Sumsel,” kata Hermansyah.

Disampaikannya, bahwa untuk pemberkasan sendiri, ia bersama tim telah mempersiapkan segalanya dalam syarat pencalonan sejak awal.

Bahkan, untuk syarat-syarat pencalonan juga, ia menegaskan bahwa telah dipersiapkan oleh tim pemenangan sesuai dengan apa yang dibutuhkan. “Semua berkas alhamdulillah komplit, adapun berkas yang tidak komplit antara lain yang memang belum dikeluarkan oleh BPD. Syarat yang dari kami BPC sudah lengkap, tinggal BPD yang belum lengkap,” tegasnya.

Hermansyah juga menyampaikan alasannya untuk maju dalam bursa Calon Ketua BPC HIPMI Sumsel, bahwa dirinya sangat berharap Provinsi Sumatera Selatan dapat menjadi lumbung bagi entrepreneurship.

“Dimana saat ini bonus demografi bahwa anak muda lebih banyak dibandingkan dengan yang lebih tua. Jika kita jadikan para anak muda ini menjadi entrepreneurship, maka setiap daerah dapat menjadi berkembang ke depannya,” tuturnya.

Dalam pertarungan tersebut, Hermansyah juga memiliki keyakinan dalam meraih kemenangan dengan alsan-alasan tertentu. Salah satunya yaitu pernah menduduki posisi sebagai Ketua BPD HIPMI Palembang.

“Di Kota Palembang, saya mempunyai ketua-ketua bidang yang selama ini bisa bergerak. Artinya, jika memang Allah SWT berkehendak menjadikan saya Ketua HIPMI Sumsel artinya saya memiliki BPC di setiap daerah yang memiliki potensi yang luar biasa,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Strerring Commite (SC), Yedi Efriandi menyampaikan bahwa pihaknya akan segera melakukan penutupan pendaftaran pada pukul 17.00 WIB besok, Jumat (3/7) dan segera melakukan verifikasi bakal calon secara administrasi. “Semua akan diverifikasi oleh SC, jika memang ada beberapa calon, nanti kita juga akan melibatkan BPP HIPMI di Jakarta untuk asistensi sehingga kita berkekuatan hukum dalam menetapkan bakal calon yang ikut kontestasi Musda ke 14 di bulan Juli,” jelasnya.

Untuk mekanisme pemilihan sendiri, Yedi menyampaikan, jika hanya ada satu calon yang lolos, pihaknya akan melakukan penetapan secara aklamsi. Namun, jika dari hasil verifikasi lebih dari satu calon, pihaknya akan lakukan secara voting.

Ia juga mengatakan, bahwa hingga hari ini baru dua orang bakal calon kandidat yang telah mendaftarkan diri untuk maju dalam pemilihan Ketua BPD HIPMI Sumsel, salah satunya yaitu Gianda Tiffany yang merupakan saudara kandung dari Ketua BPD HIPMI Sumsel.

“Kemarin sudah ada atas nama Gianda Tiffany, kemudian hari ini juga kita kedatangan salah seorang Balontum atas nama Hermansyah Mastari, beliau mantan Ketua Umum BPC HIPMI Palembang,” pungkasnya.

Laporan : Andrean
Editor/Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here