Baleho Puan Maharani di Kawasan Erupsi Gunung Semeru Dicopot Satpol PP

0
386

Kliksumatera.com, SURABAYA- Langkah tegas diambil Satpol PP Lumajang dengan membersihkan puluhan baleho Puan Maharani di kawasan terdampak bencana erupsi Gunung Semeru, pada Rabu (22/12) lalu.

Kepala Satpol PP Lumajang Matali Bilogo, membenarkan ikhwal pencopotan tersebut, karena pihaknya sudah mengingatkan kepada pemasang agar baleho dicopot, namun tidak diindahkan.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan pemasangan baleho Puan Maharani merupakan spontanitas para kader dan relawan di daerah.

Aksi pemasangan baleiho ini kemudian ramai di media sosial pasca bertebaran baleho Puan Maharani di sejumlah titik di daerah terdampak erupsi Gunung Semeru, Lumajang.
Baliho dan spanduk tersebut berisi keprihatinan serta kata-kata penyemangat untuk para korban dari Ketua DPR RI ini. Namun sebagian masyarakat menilai baleho tersebut beraroma politis.

Atas dasar prokontra di kalangan masyarakat, Satpol PP Lumajang lalu mencopot baleho tersebut. “Kami sudah berkoordinasi dan mengingatkan mereka agar baleho segera dicopot, tetapi sampai sekarang belum dilakukan,” jelas Matali kepada awak media.

Lantaran peringatan itu tak digubris, Matali memerintahkan jajarannya mencopot baliho-baliho bergambar ketua DPP PDIP itu. Setidaknya ada 26 baliho yang telah dicopot Satpol PP Lumajang.

Sumber : SUARA NEGERI/Kliksumatera.com
Posting : Imam Ghazali

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here