Kliksumatera.com, BANYUASIN – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Banyuasin akan terus melakukan razia hewan lepas, khususnya yang berkeliaran di tempat-tempat umum.
Kali ini razia hewan kaki empat tersebut dilakukan oleh Satpol PP Kabupaten Banyuasin di wilayah Sukajadi, Kecamatan Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin, Rabu (26/06).
Dari tazia tersebut, ada enam ekor hewan liar kaki empat jenis kambing diamankan Satpol PP Banyuasin karena telah dianggap mengganggu ketertiban umum terutama pada jalan raya yang padat arus kendaraan.
“Razia tadi dapat enam ekor kambing dan razia ini akan terus ditingkatkan untuk menertibakan hewan kaki empat di Kota Pangkalan Balai dan sekitarnya sebagai ibu kota Kabupaten Banyuasin,” ujar Kasatpol PP Banyuasin Drs. Indra Hadi.
Dikatakan Indra Hadi, bahwa Pelaksanaan razia ini inplementasi Perda Nomor 10 tahun 2014 tentang Penertiban Pemeliharaan Hewan Kaki Empat “Diharapkan masyarakat ikut berperan dalam penertiban hewan tersebut,” tegasnya.
Pihaknya juga berharap, kepada pemilik hewan untuk tidak membiarkan bebas berkeliaran, yakni ditangani khusus dengan memanfaatkan kandang atau pekarangan masing-masing.
“Hewan itu langsung kami amankan, dan menunggu pemiliknya untuk mengambil langsung. Namun ada ketentuan jika hewan hendak diambil,” jelasnya.
Laporan : Adam/Nasir
Posting : M. Riduan