Barang Berharga Milik Guru Honorer SMPN 1 Mulak Sebingkai Digasak Bandit

0
202

Kliksumatera.com, LAHAT- Dimana ada kesempatan di situ bandit beraksi. Kejadian bermula ketika Perumahan SMPN 1 Mulak Sebingkai Kecamatan Mulak Sebingkai Kabupaten Lahat dalam keadaan kosong, Selasa 1 Maret 2022. Tepat di kediaman Riza Okta Nurvarina binti Leonariansyah dalam keadaan yang terkunci berhasil dicongkel seorang bandit bernama Andrek Pebrianto umur 25 tahun warga Mulak Sebingkai.

Walhasil Andrek berhasil menggasak barang berharga milik korban dengan total sepuluh juta rupiah, namun selang seminggu berkat kesigapan petugas Polsek Mulak Ulu berdasarkan surat no LPB/01/III/2022/SUMSEL/RES LHT/SEK MULAK ULU, tanggal 07 Maret 2022 akhirnya tersangka pun berhasil ditangkap. Dengan tuduhan pencurian dengan pemberatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 363 KUHPidana.

Hal ini diungkap Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK melalui siaran pers oleh Ipda Lispono Humas Polres Lahat. Beliau menjelaskan bahwa memang benar telah terjadi pencurian dan perusakan atas nama RIZA OCTA NURVARINA binti LEONARIANSYAH, 32 tahun, guru honorer, tempat perumahan guru SMPN 1 Mulak Sebingkai Desa Padang Bindu Kecamatan Mulak Sebingkai Kabupaten Lahat dengan saksi
EDI KURNIAWAN bin SUDIAN, 33 tahun, guru honorer, perumahan guru SMPN 1 Mulak Sebingkai Desa Padang Bindu Kecamatan Mulak Sebingkai Kabupaten Lahat dengan pelakuANDREK PEBRIANTO bin HARTONI, 25 tahun, petani, Desa Jadian Lama Kecamatan Mulak Sebingkai Kabupaten Lahat.

Berdasarkan bukti yang kuat mengarah pelaku akhirnya Tim Polsek Mulak Ulu dipimpin AKP Arman P Nasution bersama Kanit Reskrim Polsek Mulak Ulu Aipda Eki Prima Amd beserta anggotanya. Pada hari Jumat tanggal 11 Maret 2022 sekira pukul 15.00 WIB bertempat di Desa Tebing Tinggi Kecamatan Mulak Sebingkai Kabupaten Lahat, telah dilakukan penangkapan terhadap tersangka an ANDREK FEBRIANTO bin HARTONI berikut dengan barang bukti berupa dompet kulit warna coklat merk SOPHIE MARTIN berisi tiga kartu ATM milik pelapor, lima buku, tabungan milik pelapor, satu lembar STNK sepeda motor, satu pasang antingan emas, satu kalung emas berbentuk padi dan tiga lembar struk bukti penarikan uang milik pelapor pada dua lokasi BRILINK selanjutnya tersangka dan barang bukti dibawa ke Polsek Mulak Ulu untuk menjalani proses hukum untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Laporan : Novita
Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here