Kliksumatera.com, LAHAT- Prihatin dengan aneka Takjil Ramadhan yang mencolok, ternyata setelah diteliti oleh BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) ditemukan mengandung pengawet seperti Borak, Rodamin B, dan Formalin yang bila dikunsumsi secara terus-menerus dalam jangka panjang mengakibatkan penyakit berbahaya seperti kanker dan pernyakit lainnya yang bisa berujung kematian. Namun tidak semua takjil mengandung formalin dan sejenisnya.
Tentu saja hal ini menggerakkan niat Anggota DPR-RI Komisi IX dari Partai Nasdem Irma Suryani SE untuk mengadakan Sosialisasi di 11 Kabupaten Kota Dapil 2 (daerah pemilihan) salah satunya Kabupaten Lahat Provinsi Sumsel. Irma Suryani menggandeng BOPM Provinsi Sumsel pada hari ini Jumat 22 April 2022 bertempat di Gedung SKB Kabupaten Lahat.
Beliau dengan penuh semangat menjelaskan tentang obat-obatan serta makanan yang aman untuk dikonsumsi, Irma berharap kepada masyarakat untuk berhati-hati terhadap makanan yang berwarna mencolok serta obat yang mengandung Narkotika.
Selain itu juga Anggota Dewan Komisi IX ini juga menggelar Sosialisasi BP2MI (Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia). Usai kegiatan ini, antusias peserta sosialisasi untuk berfoto bersama Irma Suryani didampingi Anggota Dewan DPRD Lahat Komisi 4 Arry Amd.
Laporan : Novita
Editing : Imam Ghazali