HUT PKB Ditandai Pemasangan Bendera Partai Sebanyak 2,5 Juta di Seluruh Indonesia

0
246

Kliksumatera.com, PALEMBANG-Dalam memasuki usia ke – 25 tahun Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tepatnya 23 Juli 2023 mendatang, sesuai instruksi langsung dari Ketua Umum PKB Gus Muhaimin Iskandar, akan memasang bendera partai serentak di seluruh Indonesia.

Sebanyak 2,5 juta bendera PKB akan dipasang di seluruh Indonesia disebar serentak tepat pada 23 Juli 2023 mendatang.

Menanggapi hal tersebut, Bacaleg Provinsi Sumsel Dapil Banyuasin, Dr. Sri Fitriyanti Nurwahid mengatakan, membenarkan adanya pemasangan bendera PKB serentak di seluruh Indonesia tepat 23 Juli 2023 nanti. “Kita akan memasang bendera sebanyak 2,5 juta serentak diseluruh Indonesia, ini atas instruksi langsung dari Ketua Umum PKB Gus Muhaimin Iskandar,“ terangnya saat diwawancarai Via Phone, Ahad (09/07/2023).

Seluruh kader PKB dari kepengurusan hingga simpatisan untuk segera memasang bendera PKB untuk menyemarakan dengan kehadiran PKB di tengah-tengah masyarakat ini sejarah bagi PKB.

Lanjut Sri Fitriyanti menuturkan, Pemilu 2024 sudah semakin dekat tentu PKB memiliki target dan optimis Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)akan merebut kemenangan di seluruh Indonesia. “Saya pribadi, sebagai calon legislatif Sumsel 1 Dapil Banyuasin sangat bangga bersama PKB, dengan usia yang sekarang menginjak umur 25 tahun, ini momen terpenting bagi kami selaku kader partai,“ ungkap Dr. Sri Fitriyanti Nurwahid.

Harapannya, semoga Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)semakin jaya baik pusat, provinsi dan kabupaten/kota, 2024 mendatang merupakan kemenangan bagi PKB secara keseluruhan di seluruh Indonesia,” tutupnya.

Laporan : Akip
Editing : Imam Gazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here