Kasus Positif Covid-19 Banyuasin Bertambah 3 Orang, Total 69 orang

0
256

Kliksumatera.com, BANYUASIN — Jumlah Terkonfirmasi Positif Covid-19 di Kabupaten Banyuasin kembali bertambah tiga orang, hingga totalnya ada 69 terkonfirmasi positif.

Tiga orang Terkonfirmasi Positif Covid-19 yaikni SN perempuan 30 tahun alamat Sukomoro Talang Kelapa, IDP perempuan alamat Sukomoro Talang Kelapa, dan EWS Perempuan 34 tahun alamat Talang Kelapa.

“Ketiganya merupakan kasus impor dan bekerja sebagai tenaga kesehatan di salah satu rumah sakit swasta di Palembang,” kata Aminuddin, S.Pd., S. IP., MM Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Banyuasin, Jumat (29/05).

Pada periode yang sama, dilaporkan juga adanya dua orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Banyuasin yang berhasil sembuh yakni HS, Laki laki 43 tahun dan AAP, perempuan 16 tahun. Keduanya merupakan suami dan anak dari terkonfirmasi positif sebelumnya yang sudah sembuh yaitu Ny. S yang beralamatkan di Kel. Kenten Kecamatan Talang Kelapa.

“Hingga Kamis malam, terdapat 69 orang terkonfirmasi positif Covid-19 dengan rincian 58 orang masih dalam perawatan dan 7 orang di antaranya dinyatakan sembuh serta 4 orang lainnya dilaporkan meninggal,” jelas Aminuddin.

Di samping itu setelah mendapat Informasi dan Laporan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuasin dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumsel, Pemkab Banyuasin mencatat ada sebanyak 102 orang dalam pemantauan (ODP), 11 orang proses pemantauan dan 91 orang diantaranya sudah selesai dipantau, PDP di Banyuasin ada 21 orang 9 orang dalam proses pemantauan dan 12 orang selesai pemantauan.

Aminuddin juga menambahkan bahwa terhitung 1 Juni 2020, Pemerintah Kabupaten Banyuasin akan mulai menyosialisasikan “New Normal” dengan pengawasan disiplin oleh Satgas yang terdiri dari unsur TNI, Polri, dan Pemda, untuk menghadapi ini tidak henti-hentinya kami mengingatkan agar kita selalu mematuhi imbauan Pemerintah.

“Melaksanakan kegiatan kembali seperti dulu tetapi dengan tetap menggunakan protokol Covid, selalu jaga jarak, memakai masker, cuci tangan, selalu berperilaku hidup bersih dan sehat. Selain itu mari kita tingkatkan kewaspadaan agar penyebaran Covid-19 ini bisa kita hambat dan kita stop,” tandasnya.

Laporan : Herwanto
Editor/Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here