Kliksumatera.com, Lahat — Isu perjudian, penyelundupan, dan penyalahgunaan narkotika menjadi tiga prioritas yang harus diberantas di Kabupaten Lahat. Hal tersebut disampaikan Bupati Lahat, Bursah Zarnubi SE, saat membuka Focus Group Discussion (FGD) di Ballroom Hotel Santika Lahat, Senin 1 Desember 2025.
“Tiga persoalan ini harus kita tuntaskan bersama. Namun, angka kasus narkoba masih yang paling tinggi di Kabupaten Lahat, dan ini menjadi perhatian serius pemerintah daerah,” tegas Bupati Bursah dalam sambutannya.
Bupati juga menyampaikan bahwa pada 23 Januari mendatang Pemkab Lahat akan menggelar Kampanye Anti Narkoba secara besar-besaran.
“Kita ingin seluruh masyarakat waspada. Jaga diri, jaga keluarga, jangan sampai terjerumus dalam bahaya narkotika,” ujarnya.
Kegiatan ini dihadiri BNN Provinsi Sumsel, Wakil Bupati Lahat Widya Ningsih SH, MH, Forkopimda, Forum Camat, Forum Kades, Kepala Sekolah, organisasi masyarakat, serta tamu undangan lainnya.
Kasat Narkoba Polres Lahat, Iptu L.A.E. Tambunan, S.H.,M.H dalam paparannya menjelaskan bahwa banyak faktor yang mendorong seseorang menjadi pecandu.
“Keingintahuan yang tinggi, emosi yang tidak stabil, salah dalam memilih lingkungan pergaulan, hingga kondisi keluarga yang tidak harmonis sangat berpengaruh,” jelasnya.
Ia juga menambahkan bahwa akses penyelundupan narkotika di Kabupaten Lahat masih rentan.
“Jalur penyelundupan ini sebagian besar berasal dari wilayah Musi Rawas, PALI, dan Muara Enim. Ini tantangan besar yang harus kita perketat bersama,” tegas Iptu L.A.E. Tambunan, S.H.,M.H
.
Laporan Novita

