Ketua BPD Lubuk Saung Ambil Sumpah Janji Panitia Pilkades Terpilih

0
311

Kliksumatera.com, BANYUASIN– Pilkades serentak di Kabupaten Banyuasin yang akan digelar pada 17 November 2021 mendatang. Setiap BPD dari berbagai desa mulai melakukan musyawarah pembentukan Panitia Pilkades. Seperti halnya BPD Desa Lubuk Saung Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin.

Berdasarkan hasil dari musyawarah, kini BPD Lubuk Saung telah menetapkan sebelas orang Panitia yang diketuai Sarpidin Saman merangkap anggota, Sekretaris Agus Mukorobin, Bendahara Sastra Saputra merangkap anggota dan anggota Saipul Anwar, Jailani, Aprilina, Junaidi, Erni Yana, Desi Irawan, Yeti Mayasari, dan Arlani.

Sepuluh orang Panitia yang terpilih ini kini telah resmi diambil sumpah janjinya oleh Ketua BPD Lubuk Saung Haryadi, yang dilangsungkan di Kantor Desa Lubuk Saung dan dihadiri Camat Banyuasin III Ahmad Rosyadi SE MSi, Kepala Desa Lubuk Saung, Dody HM Paisol, Ketua BPD Haryadi beserta seluruh anggota BPD, dan Perangkat Desa Lubuk Saung.

Ketua BPD Haryadi mengatakan bahwa dari hasil musyawarah telah menetapkan sebelas orang Panitia Pilkades yang terdiri dari komponen perangkat desa, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda.

“Hari ini Kamis (08/07) sebelas orang Panitia Pilkades yang sudah kita tetapkan resmi diambil sumpah janjinya dan mereka sudah bisa mulai bekerja. Untuk panitia tambahan yang akan bekerja pada hari pemilihan ada tiga orang tambahan,” ujarnya kemarin.

Haryadi juga menyampaikan harapannya agar panitia yang sudah diambil sumpah janjinya benar-benar bertanggung jawab. Panitia nantinya, harus betul-betul profesional dalam melaksanakan tugas. ”Dan yang paling utama adalah netralitas betul dan betul dijaga. Panitia harus netral,” tegasnya.

Sementara Kades Lubuk Saung Dody menyampaikan supaya panitia yang sudah resmi diambil sumpah janjinya segera bekerja sesuai dengan time schedule yang sudah ada, bekerja sesuai dengan tugas dan kewajiban serta regulasi yang sudah ada. “Hal tersebut untuk meminimalisir terjadinya hal–hal yang tidak diinginkan, terutama pada saat menetapkan hasil rekapitulasi penghitungan suara dan mengumumkan hasil pemilihan nantinya.

Dirinya mengingatkan pentingnya menjalankan tahapan pilkades yang sudah disusun dan ditetapkan oleh panitia Kabupaten dan Kecamatan. Ia berharap Pilkades tahun ini yang akan dilaksanakan pada 17 November mendatang tidak ada kendala.

Di akhir acara, Ketua BPD Haryadi secara simbolis menyerahkan langsung SK Panitia Pilkades kepada Ketua Panitia Haryadi beserta Kelengkapan Administrasi Pilkades Tahun 2021.

Laporan : Herwanto
Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here