Persoalan Debu di Wilayah Merapi Timur Kian Memprihatinkan, Puluhan Emak-Emak Gelar Aksi ke DPRD

0
189

Kliksumatera.com, LAHAT- Persoalan debu yang ada di wilayah Merapi Timur Lahat kian memprihatinkan. Karenanya, sekitar 30 orang emak-emak yang tergabung dalam Persatuan Peduli Lingkungan (PPL) perwakilan masyarakat Merapi Timur pun menggelar aksi di depan Kantor DPRD Lahat, Senin (5/07/2021) sekitar pukul 10.10 Wib.

Emak-emak tersebut menyampaikan keluhan dan di depan Kantor DPRD Lahat, tidak lama berselang puluhan emak-emak tersebut disambut oleh Anggota DPRD untuk bermediasi di dalam.

Tampak dalam mediasi Kasat Intel Polres Lahat, Danramil Merapi, Kapolsek Merapi, Kadis DLH Ir Agus Salman, anggota DPRD Lahat dapil II (Iduar Alamsyah, Andi Sucitera Widia Ningsih, Yunani, Imanullah), Sekwan Lahat H. Safrani SH, dan perwakilan aksi berjumlah 10 orang.

Saryono Anwar Ketua GRPK-RI kabupaten Lahat mengatakan, kedatangan PPL dari kecamatan Merapi Timur terkait kompensasi debu yang dilalui perusahaan di Kecamatan Merapi Area Kabupaten Lahat.

Sementara, Ketua PPL Merapi Timur Kartini menambahkan agar DPRD Kabupaten Lahat dapat mempertemukan dengan pihak perusahaan terkait debu tersebut .

Di tempat sama, Anggota DPRD Lahat dapil II Iduar Alamsyah menyampaikan keluhan warga dari PPL Kecamatan Merapi Timur akan ditampung dulu. “Terkait untuk bertemu dengan perusahaan akan diundang dan kami minta untuk nama-nama dari perusahaan tersebut,” ujarnya.

Senada Anggota DPRD II Andi Sucitera ST mengatakan keluhan warga Merapi Timur akan diteruskan ke Ketua DPRD Lahat Fitrizal Homizi ST dan Bupati Lahat Cik Ujang SH untuk ditemukan dengan pihak perusahaan.

Dalam pertemuan itu didata 28 nama perusahaan untuk ditemukan dengan PPL dan DPRD Lahat untuk mediasi bersama. Dan mediasi akan dilaksanakan pada Selasa tanggal 13 Juli 2021 pukul 09.00 Wib.

Laporan : Idham
Posting  : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here