Pol PP dan Damkar Lahat Terus Lakukan Giat di Masyarakat

0
300

Kliksumatera.com, LAHAT- Hingga kini personel Pol PP dan Damkar Kabupaten Lahat terus melanjutkan giat, guna membubarkan kerumunan dan memberikan imbauan kepada warga.

Kasat Pol-PP dan Damkar Kabupaten Lahat Fauzan Khoiri Denin AP MM menyampaikan, sedikitnya ada sembilan titik Tim Patroli Pol PP dan Damkar Kabupaten Lahat menyambangi lokasi kerumunan warga.

“Giat kita laksanakan mulai pukul 20.00 WIB sampai dengan pukul 23.30 WIB dengan menerjukan sebanyak 30 orang anggota Pol PP dan Damkar Lahat guna menindaklanjuti laporan warga yang resah,” kata Fauzan, Kamis (23/04/2020).

Untuk sembilan titik lokasi yang digerayangi guna membubarkan kerumunan massa, menurut Fauzan, mulai di Graha Kecil depan simpang Kejaksaan Lahat, diteruskan kumpulan anak muda di warung Almarhum Subarjo.

Lalu, giat dilanjutkan dengan menyisir warung Apeng SP 4 Blok B, Cafe Igoes yang berlokasi di Jl Penghijauan. Seterusnya, di Lapangan Eks MTQ, dan jalan Kantor Camat. Dimana tim menemukan sejumlah warga yang lagi asyik main remi dan membubarkan mereka.

“Selain berhasil membubarkan warga, kita juga memberikan imbauan akan dampak Covid-19,” tegas Fauzan.

Saat memasuki Simpang Empat PGA yang berada di Kelurahan Talang Jawa Utara, Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat, anggota mendapatkan warga lagi kumpul dan minum-minum. Lalu, sambungnya, Tim bergerak memeriksa cafe di Teras Lematang Kecamatan Lahat. Di bawah Jembatan Lematang ditemukan sejumlah anak muda lagi nongkrong dan pacaran.

Selama proses giat Patroli Sat-Pol-PP dan Damkar Kabupaten Lahat, terpantau masih banyak warung yang produktif belum mengikuti SOP Protokol Kesehatan seperti pemilik dan pembeli tidak menggunakan masker.

“Agar cepat memutuskan mata rantai dalam penyebaran Covid-19 ini, kami minta masyarakat supaya bisa mematuhi SOP Protokol Kesehatan, dan giat patroli yang dilakukan oleh Pol-PP dan Damkar Kabupaten Lahat, perlu juga didukung oleh semua RT, RW, dan Kelurahan supaya penyebaran virus ini bisa kita antisipasi dan lawan bersama,” tandas Fauzan.

Laporan : Novita/Idham
Editor/Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here