Polda Sumsel Gelar Doa Bersama untuk Kapolda Jambi

0
97

Kliksumatera.com, PALEMBANG- Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Selatan (Sumsel ) menggelar shalat dan doa bersama untuk evakuasi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan yang mendarat darurat di sebuah Bukit Tamia Muara Emat Kerinci Jambi, Ahad (19/2) kemarin.

Kegiatan shalat dan doa bersama tersebut dilaksanakan di kediaman rumah dinas Jabatan Kapolda Sumsel bersama anak-anak Panti Asuhan Anugrah, Aisyah, dan Panti Asuhan Hidayatullah Palembang yang dihadiri dan dikoordinir Koorspripim Kapolda Sumsel Kompol Emil Sik, Selasa (21/2/2023) sore.

Saat dimintai keterangan oleh wartawan Rabu 22/2/2023 pagi, Kapolda Sumsel melalui Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Drs Supriadi MM mengatakan, kegiatan sore kemarin hingga tadi malam merupakan bentuk rasa keprihatinan kebersamaan dan ikut merasakan serta perhatian dari Polda Sumsel sekaligus mendoakan semoga Kapolda Jambi diberikan kesehatan, kekuatan, dan keselamatan beserta rombongan. ”Alhamdulillah berkat pertolongan Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa serta usaha dan kolaborasi tim di lapangan TNI, Polri, Forkompimda, Basarnas serta instansi terkait Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono dan rombongan berhasil dievakuasi oleh petugas yang dihadiri Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan kapolda sumsel Irjen Pol A.Rachmad Wibowo SIK ikut hadir dalam membantu evakuasi ini,” jelas Supriadi.

Supriadi menambahkan, kegiatan ini juga bentuk rasa empati kita, dan kita dituntut untuk peka terhadap musibah, dan bersyukur kita masih diberikan kesehatan dan kekuatan dan pembelajaran bagi kita apabila kejadian tersebut terjadi di tempat kita dan menimpa saudara kita ataupun diri kita alhamdulilah Kapolda Jambi selamat dan kita doakan cepat sehat dan pulih.

Dari pantauan awak media, kegiatan shalat dan doa bersama tersebut dimulai Bakda Ashar dilanjutkan Bakda Sholat Magrib dengan membaca Surah Yasin dan Tahlil dipimpin Personel Bidhumas Polda Sumsel yang dihadiri staf Spripim anak Panti Asuhan dan Takmir Masjid Alaman Komplek Pakri Palembang.

Laporan : Yudi
Editing : Imam Gazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here