Rumah Warganya Ambruk, Bupati Banyuasin pun Langsung Meninjau dan Memberikan Bantuan

0
524

Kliksumatera.com, BANYUASIN – Bupati Banyuasin H Askolani SH meninjau sekaligus memberikan bantuan kepada salah satu warga (Junita) yang rumahnya ambruk hingga rusak parah yang berada di RT 12 Kelurahan Kedondong Raye, Senin (20/4/20).

Lurah Kedondong Raye Zainul Ikhsan saat dikonfirmasi mengatakan secepatnya sebelum lebaran akan melakukan perbaikan rumah Junita bersama Camat.

Junita pemilik rumah menjelaskan ambruknya rumah tersebut terjadi sekira pukul 21.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Kondisi rumah sendiri memang sudah rapuh dan tua.

Bupati Banyuasin H. Askolani SH yang datang ke lokasi langsung membantu uang sebanyak Rp 30 juta. ”Silakan membeli material yang dikoordinir Camat Banyuasin. Mulai besok siap untuk dibangun tidak menggunakan uang pemda pembangunannya. Silakan gotong-royong,” tegas Bupati.

Laporan : Herwanto
Editor/Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here