Sejumlah Proyek Infrastruktur di Pagaralam Sedang Disorot

0
264

Kliksumatara.com, PAGARALAM– Elemen masyarakat Kota Pagaralam menyoroti sejumlah proyek infrastruktur di Kota Pagaralam. Hal ini disampaikan saat bincang di salah satu kedai kopi wilayah Kota Pagaralam, Rabu (5/1/2022).

Seperti diketahui, pihak PPK dan PPTK memegang peran penting dalam setiap pembangunan infrastruktur, dimana hal tersebut memiliki standar mutu yang telah ditentukan berdasarkan aturan teknis.

”PPTK juga mempunyai tugas di antaranya menyusun jadwal pelaksanaan kegiatan/sub kegiatan, memonitoring dan evaluasi pelaksanaan kegiatan/sub kegiatan dan melaporkan perkembangan pelaksanaan kegiatan/sub kegiatan kepada Pengguna Anggaran (PA)/Kuasa Pengguna Anggaran (KPA),” ujar Isman.

Peran dan tugas-tugas PPK & PPTK itu juga apabila ada temuan di pengerjaan proyek oleh pihak kontraktor dilaporkan oleh pelapor ke aparat Penegak Hukum, dan itu bisa menjadi acuan pihak Aparat Penegak Hukum untuk memeriksa pelaksanaan atau rekanan infrastruktur tersebut.

“Kalau memang ada temuan tentu Aparat Penegak Hukum akan melakukan penindakan, penyidikan, dan penyelidikan yang tentunya elemen masyarakat berhak untuk melaporkan Pekerjaan tersebut,” tegasnya.

Berkaitan dengan pembangunan infrastruktur yang ada di Kota Pagaralam ini, dalam bincang-bincang ngobrol sambil menikmati secangkir kopi sejumlah elemen masyarakat tersebut, berharap bagi para penegak hukum khususnya di Kota Pagaralam melakukan tugasnya demi kepentingan masyarakat. Dan infrastruktur yang dikerjakan berkualitas. Pemerintah sudah menganggarkan untuk hasil bangunan yang baik bagi kemajuan Kota Pagaralam.

Selain Isman ada juga Budi. Dia mengatakan, untuk pembangunan jika terindikasi, maka warga, pewarta, dan elemen masyarakat melaporkannya ke Aparat Penegak Hukum. ”Seperti Kajari dan kepolisian, tentu nanti dari Pimpinan Penegak hukum yag akan memerintahkan untuk ditelaah,” jelas Budi warga Pagaralam.

Budi berharap ke depannya, seluruh elemen dapat melaksanakan pemantauan dan memperhatikan serta berkoordinasi dengan Para Penegak hukum. ”Tentunya juga support dari rekan-rekan media juga ke depannya, agar kota Pagaralam bisa lebih baik lagi,” tandas Budi.

Laporan : 09-Pai
Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here