Silaturahmi Babinsa Dengan Membagikan Masker

0
187

Pati – “Pembagian masker dan sosialisasi dilaksanakan guna menekan penyebaran dan sekaligus memutus matarantai penyebaran wabah Virus Corona,” itulah yang di lakukan Serda Muslimin anggota Koramil 15/Batangan Membagikan masker kepada Ibu Ibu, di Dusun Pandaan Rt.06/Rw.02 Desa Tamansari Kec. Jaken Kab. Pati.

Selain pembagian masker dan sosialisasi, personel yang melaksanakan Komsos ke Desa Tamansari dalam rangka Silaturahmi Setelah TMMD di tutup, karena sebulan lebih tinggal di wilayah itu dari awal di bukanya Pra TMMD sampe penutupan TMMD.

“Kegiatan non fisik mendukung pemerintah pusat dalam percepat penanganan wabah Covid19 tersebut sebagai wujud kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat dan mendukung Pemerintah dan Komando Atas dalam memerangi Covid19,” sebutnya.

“Untuk saat ini masyarakat diminta tetap menjaga protokol kesehatan dengan menjaga jarak, rajin cuci tangan, gunakan masker dan hindari keramaian guna mencegah penyebaran wabah Virus Corona,” himbaunya, Minggu 18/07/2021( Pendim0718Pati).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here