SMAN 1 Merapi Barat Laksanakan UTS Semester Gasal

0
212

Kliksumatera.com, LAHAT- Tak terasa pembelajaran tatap muka semenjak mewabahnya Virus Corona di tahun Ajaran 2021/2022 memasuki tengah semester, ini berarti sudah tiga bulan belajar walau hanya dihadiri 50 % siswa.

Hal ini disampaikan Utoy Tatang Suntani ST MM selaku Kepala SMA Negeri 1 Merapi Barat di sela kesibukannya memantau para siswanya dalam rangka kegiatan Ujian Tengah Semestar Gasal (UTS). “UTS ini digelar pada dua sesion dimulai tanggal 28 September hingga 8 Oktober 2021 di ikuti seluruh siswa dari kelas X hingga XII. Kita tetap selalu tetap menerapkan protokol kesehatan dengan mengenakan masker, dan cuci tangan dahulu sebelum ujian. Lima puluh persen setiap harinya setiap kelas di setiap sesion UTS dimulai pada pukul 07.20-11.00 Wib,” ujarnya.

Sedangkan untuk Ujian Semester Gasal tahun 2021 pada bulan Desember mendatang, bertujuan mengukur pencapaian Kompetensi Siswa setelah proses pembelajaran selama tiga bulan terakhir pada semester ini. Diharapkan siswa mengikuti ujian dengan teliti dan seksama untuk menjawab soal-soal ujian yang diberikan SMA Negeri 1 Merapi Barat.

 

Laporan : Novita
Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here