Taman Kota Dijadikan Pelajar Memadu Cinta

0
240

Kliksumatera.com, BANYUASIN – Puluhan pelajar terjaring razia Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Damkar dan Penyelamatan Banyuasin. Para pelajar ini terjaring razia karena diduga sengaja bolos saat jam pelajaran.

Parahnya, Satpol PP mengamankan salah satu pasang pelajar yang tengah asyik berduaan sambil berpegang tangan di Taman Kota Pangkalan Balai. Pasangan muda ini dibawa ke Markas Satpol PP, Damkar dan Penyelamatan Banyuasin untuk dipanggil kedua orang tua dan gurunya.

Kasat Pol PP, Damkar dan Penyelamat Banyuasin Drs H. Indra Hadi M.Si melalui Kasi Penegak Perda Bustanil Arifin S.Sos M.Si mengatakan razia tersebut berdasarkan informasi masyarakat yang melihat para pelajar ada yang berani memadu cinta di Taman Kota Pangkalan Balai.

“Ada informasi masyarakat lalu kita tindaklanjuti. Ternyata benar banyak pelajar yang berkeliaran di Taman Kota Pangkalan Balai saat jam sekolah. Setelah kami tanya mereka mengatakan sudah pulang sekolah,” ujar Bustanil saat dikonfirmasi, Jumat (06/12).

Dilanjutkannya, parahnya lagi ada salah satu pasangan pelajar yang berani berduaan sambil berpangku tangan padahal bukan pasangan suami istri. “Sepasang pelajar ini tadi kita bawa ke kantor untuk dipanggil orang tua dan gurunya,” ujar dia.

Ditegaskannya, pelajar tersebut melanggar Peraturan Daerah (Perda) nomor 10 tahun 2009 tentang ketenteraman dan ketertiban umum dan Perda nomor 33 tahun 2005 tentang penyelenggaraan tempat tertentu dan fasilitas umum untuk berbuat maksiat.

“Kami imbau kepada pelajar jika pulang sekolah harus langsung ke rumah jangan berkeliaran. Apalagi berduaan dengan pasangan yang bukan muhrim. Para guru kami juga minta mengingatkan para siswanya tersebut,” pesannya.

Dikatakan dia, hal itu akan terus dilakukan untuk menciptakan Banyuasin religius sesuai visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin. “Banyuasin harus tertib aman dan damai, harus bersih dari perbuatan maksiat,” pungkasnya.

Laporan          : Herwanto
Editor/Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here