Aliansi Masyarakat Merapi Bersatu Bantu Korban Banjir Bandang di Keban Agung Mulak Sebingkai

0
203

Kliksumatera.com, LAHAT- Banjir Bandang yang melanda Desa Keban Agung Kecamatan Mulak Sebingkai yang menghanyutkan 25 rumah dan belasan rumah rusak berat terjadi sudah hampir satu minggu ini, menarik empati semua kalangan. Miris memang saudara kita harus rela kehilangan tempat tinggal, sawah, kolam ikan, ternak bahkan satu nyawa melayang.

Aliansi Masyarakat Merapi Bersatu (AMMB) tergabung dari beberapa Kordes seperti Kordes Kebur, Kordes Merapi, dan lain- lain dikomandoi oleh Misra Heriati dan Pengawas Satres SH turut merasakan penderitaan saudara di Kecamatan Mulak Sebingkai dengan menyambangi lokasi bencana tersebut. Aliansi ini membawa sembako, air mineral, dan pakaian layak pakai.

Misra Heriati selaku Ketua AMMB melalui Satres SH selaku Pengawas kepada Awak Media Rabu (15/3) mengatakan, sudah sepatutnya kita menolong dengan memberikan sedikit rezeki kita untuk meringankan beban yang dialami saudara kita di Desa Keban Agung Kecamatan Mulak Sebingkai. ”Apa yang kita berikan menjadi penyemangat bagi war2ga Desa Keban Agung ini, semoga menjadi ladang Ibadah bagi kita semua dan mereka tabah dengan cobaan yang menimpa saudara kita,” ujarnya.

Laporan : Novita
Posting : Imam Gazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here