Antisipasi Penimbunan Minyak Goreng, DPRD dan Disperindagkop Muratara Lakukan Sidak

0
341

Kliksumatera.com, MURATARA- Guna mengantisipasi adanya penimbunan minyak goreng, Komisi ll DPRD Muratara bersama dengan Dinas perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Muratara melakukan sidak di beberapa Indomaret Muratara dan Pasar Rupit, Senin (7/3/2022).

Hal ini dilakukan dengan cara memeriksa di setiap pusat perdagangan seperti Indomaret serta pasar-pasar yang terdapat di Kabupaten Muratara.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Disperindagkop Muratara Susyanto Tunut didampingi Ketua Komisi ll DPRD Muratara H, Subeno serta anggota DPRD lainnya. H Subeno mengimbau kepada pegawai Indomaret agar tidak jangan sampai menimbun minyak sayur/goreng karena nanti berdampak pada kesulitan masyarakat untuk mendapatkannya.

“Saya sengaja hari ini datang ke beberapa Indomaret juga sekaligus untuk mengecek gudang penyimpanan barang di Indomaret. Sekaligus meyakinkan kepada masyarakat bahwa stok minyak sekarang di dua gudang Indomaret ini lagi kosong,” kata H Subeno.

Sementara Kepala Dinas Disperindagkop Muratara, Susyanto Tunut mengatakan agar pihak Indomaret segera berhati-hati dalam kondisi seperti sekarang ini. “Ya saya harap pihak Indomaret khususnya yang ada di Muratara ini agar transparan baik kepada masyarakat umum maupun kepada siapa saja yang memang benar-benar membutuhkan minyak goreng. “Jangan ada penimbunan minyak sayur, kan masyarakat kita mudah diajak kompromi disuruh berbaris mengantre atau pihak Indomaret kerja samalah dengan pemerintah terkait. Kan kita ada sat pol PP dan bisa kita bantu kalau memang untuk menertibkan masyarakat dalam mengantre. Yang penting transparan ya,” tandas Susyanto Tunut.

Laporan : Junaidi
Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here