Pati – Saya merasa bersyukur jalan desa yang semula merupakan pematang sawah, setelah ada program dari bapak bapak TNI jalan di desa kami berubah menjadi bagus, sehingga mempermudah saya untuk menjajakan Sayuran,
Ungkap Sutini (61) Warga Desa Tamansari yang menjual sayuran ke Desa Sumberejo dan menikmati jalan Cor yang telah di bangun, dalam perbincangannya dengan salah satu anggota Koramil 16/Jaken yang sedang membagikan masker.
Membawa keberkahan bagi masyarakat, hal ini dirasakan oleh Sutini, seorang penjaja sayuran keliling yang setia pagi menjajakan sayurannya untuk masyarakat Desa Tamansari dan Sumberejo.
Dengan adanya jalan yang telah di Cor oleh satgas TMMD Kodim Pati, sangat diapresiasi oleh masyarakat setempat, pembangunan sasaran fisik ini memberikan banyak manfaat dalam hal mobilisasi dan aktivitas masyarakat setempat, Minggu 18/07/2021(Pendim0718Pati).