Fitriana : Kabupaten Banyuasin Terima Bantuan Pojok Baca Dari Perpustakaan Provinsi Sumsel

0
303

Kliksumatera.com, PALEMBANG- Kepala Dinas Perpustakaan Provinsi Sumsel didampingi Pejabat Eselon lll Dinas Perpustakaan Provinsi Sumsel, menerima Kunjungan Kerja Komisi IV DPRD Kabupaten Banyuasin.

Kunjungan ini pun membahas untuk anggaran Tahun 2021 ini, kabupaten banyuasin mendapatakan bantuan pojok baca dari dinas perpustakaan Provinsi Sumsel.

Kepala Dinas Perpustakaan Provinsi Sumsel Fitriana SSos MSi mengatakan, nilai bantuan bukan berupa uang, namun berupa barang, seperti buku, komputer, rak buku juga ada server.

Terkait perpustakaan terapung Fitriana menjelaskan, perpustakaan terapung sudah pernah kita lakukan di Tahun 2018 kebawah, namun persoalannya, terkait dengan anggaran, karena membutuhkan BBM yang sangat banyak sehingga kosnya habis untuk ke BBM,” ujarnya.

Perpustakaan terapung itu sudah pernah kita lakukan dalam perpustakaan nasional memberikan bantuan kepada provinsi, dan dilakukan dikabupaten/kota diperairan itu tidak efektif tidak maksimal.

Fitriana menjelaskan, banyuasin adalah target dan prioritas, ini adalah program dari bapak gubernur pojok baca ini dalam rangka mewujudkan visi misi beliau “Sumsel Maju Untuk Semua” kemudian dimisi kedua menciptakan SDM yang unggul dan berkualitas,” terangnya.

Sasaran beliau adalah, 17 kabupaten/kota, tentunya ini bertahap karena kita terkait dengan anggaran, jadi tidak bisa sekaligus untuk membantu semua desa.

“Harapan Pak Gubernur mewujudkan sebaran pojok baca ini sampai ke pelosok pelosok desa, masing-masing desa mendapatkan bantuan, ini sudah ada sejak tahun 2020 itu sudah dilakukan program pojok baca ini, itu ada di 20.desa kemudian di Tahun 2021 ini sama 20 desa juga,” tutup Fitriana.

Selaku Ketua Komisi lV DPRD Banyuasin Herawati menuturkan, telah mendapatkan informasi dari ibu kepala dinas perpustakaan provinsi Sumsel bahwasanya Tahun anggaran 2021 ini Kabupaten Banyuasin mendapatkan bantuan pojok baca didesa pangkalan benteng talangkelapa dan di jalan raya di Kecamatan Talangkelapa Kabupaten Banyuasin.

Komisi lV tentunya dengan bantuan tersebut bagaimana caranya apa yang telah dibantukan itu dapat dipergunakan dengan sebaik mungkin dan bermanfaat untuk masyarakat yang ada di situ,” beber Herawati.

Dengan adanya pojok baca tersebut khususnya membantu untuk meningkatkan minat baca bagi masyarakat yang ada di sekitar.

Lebih lanjut Herawati menambahkan, luasan Banyuasin sangat luas dengan jumlah penduduk 848000 jiwa kurang lebih, dengan wilayah perairan dan juga daratan. Harapan kami sangat mengingat sekali apalagi dapil saya perairan sangat mengharapkan sekali untuk lebih diperhatikan perairan khususnya masyarakat yang berada di pesisir sangat membutuhkan sekali,” terangnya.

“Untuk meningkatkan minat baca bagi masyarakat agar mereka ini tidak ketertinggalan dalam artian menambah wawasan mereka,” tutur Herawati.

“Perpustakaan kita di Banyuasin baru ada 8 kecamatan ada 133 desa yang belum mendapatkan pojok baca juga bangunan dan ini agak mempengaruhi indeks kegemaran membaca itu sendiri. Dana desa bisa dimanfaatkan untuk alokasi pengembangan perpustakaan,” pungkasnya.

Laporan : Akip
PostingĀ  : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here