Sebanyak 142 Warga Pulau Rajak Melakukan Vaksinasi

0
430

Kliksumatera.com, BANYUASIN, – Pemerintah Desa (Pemdes) Pulau Rajak Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin, menyambut baik program vaksinasi yang dilakukan tenaga kesehatan (Nakes) dari Puskesmas Betung.

Hal tersebut disampaikan oleh kepala Desa terpilih sarjoni

saat proses vaksinasi dikediaman kepala desa terpilih sarjoni yang langsung dipantau oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang sekaligus memberikan pengamanan.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Banyuasin melalui Puskesmas Betung yang terus melakukan vaksinasi kepada masyarakat guna

memberantas virus Corona agar aman dan terhindar Covid-19. Salah satunya dengan program vaksinasi ini,”ujar dia.

Sarjoni yang biasa akrab disapa joni ini menyebutkan vaksinasi ini sudah yang ketiga kalinya diselenggarakan di desanya.”Hari ini ada 142 warga yang di vaksin yang dimulai pada pukul 13.00 s.d jam 16.00 WIB,”kata dia seraya mengingatkan masyarakat agar jangan takut di vaksin.

Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut sarjoni mengadakan undian Doorprize

Doorprize berupa beras yang kita berikan untuk menjaring masyarakat yang belum pernah vaksin,dan Bantuannya berupa Beras 5 kg pada setiap warga yg mengikuti vaksinasi untuk masyarakat ujar kepala Desa terpilih sarjoni.

Sebanyak 142 Warga Pulau Rajak Melakukan Vaksinasi
petugas Tenaga Kesehatan (Nakes) dari Puskesmas Betung benar-benar meneliti terhadap peserta yang ikut vaksinasi. Salah satunya, dengan dites suhu badan dengan alat Thermo Gun,

Bahkan juga ditanya soal riwayat penyakit yang selama ini diidap. Hal ini dilakukan sebagai syarat utama demi keselamatan para peserta vaksinasi.

“Maka, warga kami jangan takut untuk divaksin. Karena vaksinasi ini sudah teruji klinik BPOM dan dijamin halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). Mari sukseskan program vaksinasi ini,” ungkap dia.

“Kami menghimbau kepada warga agar tetap mematuhi dan menjalankan protokol kesehatan. Dengan memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mencuci tangan. Semua ini demi keselamatan diri dan keluarga kita untuk mencegah dan memutus mata rantai Covid-19,” tandas dia (Herwanto)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here