Jalan Menuju Wisata Arum Jeram Tertimbun Longsor

0
445

Kliksumatera.com, PAGARALAM – Curah hujan dan cuaca ekstrim di Kota Pagaralam, menyebabkan akses jalan menuju Lokasi Arum Jeram, Kelurahan Palang Kenidai, Kecamatan Dempo Tengah, tertimbun longsor dengan panjang sekitar 70 meter dengan ketinggian tebing tergerus sekitar 50 meter.

Pantauan Kliksumatera.com kemarin hingga sore tadi pukul 17.45 WIB sudah datang alat berat guna melakukan pembersihan di lokasi longsor yang menimbun badan jalan menuju Lokasi Arum Jeram tersebut. Tampak masyarakat, BPBD, dan Dinas Pekerjaan Umum saling bahu di lokasi longsor.

Yono, salah satu pengguna jalan terpaksa harus menunggu alat berat bekerja membersihkan lokasi dengan alat eksavator untuk mempercepat proses evakuasi material longsor yang terdiri dari batu gunung bercampur tanah, serta pohon kayu besar.

Tampak Camat Dempo Tengah Rismawati sudah hadir di lokasi. ‘’Ada dua titik longsor yang terjadi di Dempo Tengah, salah satunya yang parah jalur menuju objek wisata Arum Jeram. Sudah dikerahkan alat berat untuk membersihkan jalan bila perlu hingga malam ini, jadi mudah mudahan besok pagi sudah bisa dilalui masyarakat untuk menuju lokasi kebon maupun sawah,” tegasnya.

Rismawati juga mengatakan bahwa akibat dari longsor ini puluhan hektar sawah maupun ladang tertimbun. Juga aktivitas warga terganggu bahkan puluhan warga terjebak.

Laporan           : Faisal
Editor/Posting : Imam Ghazali

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here